Assalamuallaikum Wr Wb
Sekarang saya akan mencoba untuk mengisi blog saya dengan ilmu yang saya punya, salah satunya ia belajar CSS ini. Sebenarnya saya baru 2 bulan belajar CSS dan saya ingin membagi ilmu saya khusunya kepada orang yang tertarik di bidang Web Design.
Cukup sampai disitu basa basinya sekarang saya akan menjelaskan apa sih CSS itu ?
CSS merupakan salah satu bahasa pemograman web yang di gunakan untuk mempercantik tampilan web atau mendukung HTML sebagai bahasa pemograman web paling dasar agar dapat dipercantik lagi tampilannya.
Sebelum memulai tutorial ini, saya akan menganggap kalian telah mengerti HTML, karena dalam tutorial ini akan saling bersangkutan antara HTML dan juga CSS. Kalau begitu kita mulai tutorial ini dengan bacaan basmalah, “Bissmillah Hirohhman Niraahim”.
Untuk pertemuan yang pertama saya akan menjelaskan penulisan dasar CSS seperti di bawah ini :
Selector {property:value}
Selector merupakan tag HTML atau elemen (class/id) yang Di pilih
Property adalah atribut yang ingin kalian atur nilai nya
Value adalah nilai dari property, bisa berupa angka atau teks.
Untuk lebih jelasnya bisa lihat contoh di bawah ini
p {color:blue}
Dimana p merupakan selector yang digunakan untuk memunculkan property color dan value blue. Agar lebih mengerti kalian bisa kihat penulisan HTML nya sebagai berikut :
<html>
<title>belajar CSS<title>
<head>
<style>
p {color:blue;}
</style>
</head>
<body>
<p>Hallo World</p>
</body>
</html>
Bisa dilihat setelah di buka pada browser tulisan teks akan berwarna biru ini di karenakan pada selector P telah di beri kan property color dengan value blue.
Perlu di ingat dalam penulisan CSS harus mengikitu peraturan berikut :
1. Kode CSS harus ditulis diantara tag <head> dan </head>
2. Kode CSS harus di awali dengan tag <style>
3. Di awali dengan tanda kurung buka "{" dan di akhiri dengan tanda kurung tutup "}"
4. bila ingin menuliskan property lebih dari 1 gunakan tanda titik koma ";"
Sekian ilmu yang saya bisa berikan semoga kalian bisa mengerti dan juga bisa bermanfaat dan menambah ilmu kalian setelah membaca tutorial CSS di atas.
Wassalamuallaikum Wr Wb
0 komentar:
Posting Komentar